
Belawan| WartaPoldasu.com – Menjelang Hari Raya Idul Fitri 1446 H yang telah diambang pintu, komunitas jurnalis yang tergabung dalam wadah Belawan Pers Club (BPC) melaksanakan kegiatan sosial dengan membagikan puluhan paket sembako ditujukan kepada anggota BPC dan warga yang terbaring sakit ditempat tidur.
Kegiatan rutin ini merupakan agenda tahunan BPC guna membantu masyarakat dan anak yatim yang membutuhkan.
Demikian dikatakan Irwan S Pane selaku Ketua BPC disela sela memberikan paket sembako di kantor sekretariat Jalan Asahan Belawan, Kamis (27/3/2025).
Pada kesempatan itu, Ketua BPC juga mengingatkan anggota yang tergabung dalam BPC agar lebih peka terhadap kondisi warga sekitar.
“Bila kita melihat ada warga, baik saudara ataupun tetangga juga teman kita yang membutuhkan bantuan, segera berkordinasi agar bisa dibantu secepatnya,” ujarnya.
Lebih lanjut, Irwan S Pane mengatakan, program yang dilaksanakan ini merupakan bentuk solidaritas dari para dermawan dan donatur yang rela menyisihkan sedikit hartanya untuk dibagikan kepada warga yang membutuhkan.
“Alhamdullilah, respon keluarga dari warga yang keluarganya sedang terbaring dirumah sakit sangat positip dan mudah-mudahan program ini terus berkesinambungan kedepannya,” tuturnya.
“Terimakasih kepada para donatur dan dermawan serta pengusaha atas bantuan yang diberikan dalam kegiatan BPC peduli dan berbagi, sehingga acara ini terlaksana dengan baik dan lancar,” pungkasnya.
Seperti diketahui, BPC di Medan Utara terbentuk sebagai sosial kontrol yang selalu bersinergi dengan instansi pemerintahan dan berkolaborasi termasuk kepada para pengusaha di Belawan khususnya. (usman)