Padang Lawas| Wartapoldasu.com – Dalam rangka mewujudkan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif, Polres Padang Lawas bersama Polsek jajaran terus mengintensifkan kegiatan sambang desa binaan untuk memperkuat sinergitas antara aparat keamanan dan masyarakat.
Bhabinkamtibmas Polsek Barumun Polres Padang Lawas, Brigadir Ruly Jaya, tampak semangat melaksanakan kegiatan sambang dan tatap muka langsung dengan warga di Desa Paringgonan Julu, Kecamatan Ulu Barumun, Kabupaten Padang Lawas, pada Kamis (19/11/2025) sekitar pukul 09.00 WIB hingga selesai.
Kapolres Padang Lawas AKBP Dodik Yuliyanto, SIK melalui Kasat Binmas Iptu Gulliat Harahap menyampaikan bahwa kegiatan sambang tersebut bertujuan untuk membangun komunikasi dialogis dengan pemuda dan warga sekaligus memberikan berbagai imbauan kamtibmas.
“Bhabinkamtibmas Brigadir Ruly Jaya menyampaikan pesan kamtibmas dan mengajak masyarakat menolak segala bentuk hoaks yang beredar di media sosial,” ujar Kasat Binmas.
Ia menegaskan bahwa kehadiran Polri di tengah masyarakat adalah untuk memberikan perlindungan, pengayoman, dan pelayanan.
Dalam kegiatan tersebut, Bhabinkamtibmas juga mengingatkan masyarakat untuk tidak melakukan pembakaran hutan dan lahan (karhutla), serta menjauhi segala bentuk perjudian.
Selain itu, ia menyampaikan imbauan agar masyarakat tidak terlibat dalam tindakan premanisme yang dapat meresahkan warga. Selama pelaksanaan kegiatan, situasi berlangsung aman dan kondusif.
“Saat ini segala sesuatu, baik yang positif maupun negatif, sangat mudah didapat melalui media sosial. Termasuk berita bohong atau hoaks yang semakin banyak ditemukan,” tambah Iptu Gulliat Harahap.
Sementara itu, di tempat terpisah, Ps. Kasubsi Penmas Polres Padang Lawas, Bripka Ginda K. Pohan, mengingatkan masyarakat agar pandai menyaring informasi.
“Masyarakat harus mampu memilih mana informasi yang benar dan mana yang hoaks agar tidak mudah terprovokasi. Jangan ikut menyebarkan berita bohong karena dapat memicu keresahan,” tuturnya.
Ia juga berharap agar masyarakat tetap menjadi mitra Polri dalam menjaga kamtibmas.
> “Jika mengetahui potensi gangguan kamtibmas atau melihat terjadinya suatu gangguan, segera hubungi Bhabinkamtibmas atau laporkan ke Polsek maupun Polres agar dapat segera ditangani,” tandas Bripka Ginda K Pohan. (Humas)
- Editor : N gulo
