
Kuala Tungkal| WartaPoldasu.com – Bupati Tanjung Jabung Barat Drs.H. Anwar Sadat M. Ag beserta istri Hj.Fadhilah Sadat menunaikan kewajiban mengeluarkan zakat harta, Zakat penghasilan ke Baznas Kabupaten Tanjung Jabung Barat.
Kegiatan Pemerintah Kabupaten Tanjung Jabung Barat Berzakat Ramadhan 1446 H diadakan di Rumah dinas Jabatan Bupati, Jumat ( 21/3)
Bupati dalam wawancaranya usai kegiatan mengatakan Hari ini Kami bersama istri sudah menunaikan kewajiban mengeluarkan zakat harta, Zakat penghasilan ke Baznas Kabupaten Tanjung Jabung Barat.
” Zakat berfungsi untuk mensucikan harta kotor kita. Jadi harta kotor kita itu, harus dibersihkan dengan cara dikeluarkan, orang orang yang mengeluarkan zakat, akan dijauhhkan oleh Allah hal – hal yang tidak baik.
Atas Nama Bupati mengajak mari kita tunaikan Zakat kita ke Baznas. Himbauan ini ditujukan kepada pengusaha, Perusahaan, Perbankan, agar segera tunaikan zakat kita ke Baznas, sehingga nantinya biar Baznas yang menghitung jumlah besaran harta kita nantinya.
pada kesempatan ini juga terlihat hadir dan menunaikan zakat kepada Baznas yakni Wakil Bupati Dr. H. Katamso, Sekda Hermansyah, Asisten, Kepala OPD, Para Kabag, Kabid, Camat Se- Kabupaten Tanjab Barat.
Semangat berbagi di bulan Ramadhan 1446 H/2025 M menggema di Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjab Barat).
Melalui rangkaian kegiatan “Pemkab Tanjab Barat Berzakat,” deretan Unit Pengumpulan Zakat (UPZ) berlomba-lomba menyalurkan zakat ke BAZNAS Tanjab Barat, Jumat (21/3/2025).
Ketua BAZNAS Tanjab Barat, Ahmad Hadziq, dalam laporannya menyampaikan rasa syukur atas partisipasi aktif berbagai pihak. “Alhamdulillah, tahun ini kita menyaksikan semangat yang luar biasa dari berbagai UPZ.
Ini menunjukkan kesadaran yang tinggi akan pentingnya zakat untuk membantu sesama,” ungkapnya.
Adapun UPZ yang menyalurkan zakat antara lain: Pengadilan Agama (Rp.20,2 juta), MAN 1 Tanjab Barat (Rp.38,3 juta), BRI Cabang Kuala Tungkal (Rp.46,5 juta), MTsN 1 Tanjab Barat (Rp.29,4 juta), dan Bundes Buberta Betara (Rp.10 juta).
Selain itu, SKK Migas-KKKS Jadestone Energy turut berkontribusi dengan 254 paket bantuan Dhuafa Ramadhan.
Dari hitungan Total sementara uang yang sudah masuk ke Baznas mencapai Rp.106. 538.100 (seratus enam Juta lima ratus tiga puluh delapan ribu seratus).
dari keterangan petugas Baznas nilai tersebut masih bisa bertambah, karena ada beberapa kepala OPD yang masih mau berzakat di Baznas.
Puncak acara ditandai dengan penyerahan Sertifikat Mustahik menjadi Munfiq, simbol transformasi penerima zakat menjadi pemberi zakat. (J.Sinaga)
- Editor : N gulo