Karo| Wartapoldasu.com – Bupati Karo, Brigjen Pol (Purn) Dr. dr. Antonius Ginting, Sp.OG., M.Kes., yang diwakilkan oleh Sekretaris Daerah Kab. Karo, Gelora Kurnia Putra Ginting, S.STP., MM., bertindak sebagai pembina apel gabungan di lingkungan Pemerintah Kabupaten Karo. Dalam kesempatan tersebut, Sekda Kab.
Karo menekankan sejumlah hal strategis terkait sektor pertanian, serta peningkatan kinerja pemerintahan tahun 2026. Dilaksanakan di Halaman Kantor Bupati Karo, pada senin (12/1).
Dalam amanat Bupati Karo yang diwakilkan Sekda Kab. Karo menegaskan komitmen Pemerintah Kabupaten Karo dalam mewujudkan Kabupaten Karo bebas rabies.
Masyarakat yang memiliki hewan peliharaan seperti anjing dan kucing diimbau untuk berkoordinasi dengan Dinas Pertanian agar hewan peliharaannya dapat diberikan vaksin rabies sebagai bentuk kepedulian bersama terhadap kesehatan dan keselamatan lingkungan sekitar.
Selain itu, Bupati Karo juga menyoroti pentingnya pengendalian hama lalat buah yang berdampak langsung terhadap produktivitas dan kualitas hasil pertanian di Kabupaten Karo.
Upaya pengendalian lalat buah dinilai perlu dilakukan secara terpadu dan berkelanjutan dengan melibatkan perangkat daerah terkait serta partisipasi aktif masyarakat.
Lebih lanjut, ditekankan bahwa tahun 2026 menjadi momentum evaluasi awal kinerja pemerintahan dengan target bekerja lebih baik dibandingkan capaian tahun 2025.
Evaluasi ini menjadi dasar perbaikan dan peningkatan kualitas perencanaan serta pelaksanaan program pembangunan daerah.
- Editor : N gulo
